Jumat, 05 Februari 2016

[Blogtour: Review + Giveaway] Sesaat di Keabadian - Mezty Mez


Judul buku: Sesaat di Keabadian
Penulis: Mezty Mez
Editor: Ayuning dan Bayu Novri Lianto
Desainer sampul: Maspri
Penerbit: EnterMedia
Tahun terbit: Oktober 2015
Tebal buku: 130 halaman
ISBN: 979-780-835-1
Harga buku: Rp. 42.000,-




BLURB

Ini tentang seseorang yang istimewa di hatiku; seseorang yang tak bisa aku lupakan meski telah lama pergi.
Ini juga tentang seseorang yang mampu membahagiakanku; seseorang yang tak bisa aku tinggalkan di babak kehidupan selanjutnya. Mungkin ceritaku ini sedikit berlebihan,
tapi aku jujur menuliskannya. Bukankah tak ada yang lebih indah dari saling mencintai?

Aku bisa jadi salah seorang perempuan yang beruntung di bumi ini, mungkin saja. Tapi tanpa mereka?
Entahlah bagaimana aku jadinya.

Apakah kamu tahu takdir tentang cinta yang paling menyakitkan itu apa? Jawabannya adalah kamu tidak ingin orang-orang yang mencintaimu patah hati lalu terluka.

Kamu tak perlu setuju dengan jawabanku, karena cinta punya bahasanya sendiri. Percayalah, apa yang aku alami jauh lebih buruk dari sekadar patah hati.
Sampai di sini, maukah kamu mendengar ceritaku selanjutnya?


RESENSI

Sudah empat tahun Dante pergi. Penantian tiada akhir yang lama-lama mengikis harapan Rena secara perlahan. Padahal Dante berjanji akan pulang untuk melamarnya, tapi penantian Rena tak kunjung menemukan temu.
Alex yang selama ini ada di sisi Rena, menyaksikan penantian gadis itu merasa terenyuh. Bukan saja karena ia juga telah kehilangan sahabatnya, Dante, tapi juga karena di hati Alex telah tumbuh perasaan lain. Sekuat tenaga Alex berusaha menepisnya dengan cara menyakiti diri. Merusak diri.
Apa sebenarnya yang terjadi pada Dante? Akankah Dante muncul dan menjawab segala penantian dan air mata Rena? Ataukah Rena akan berpaling pada cinta Alex yang selalu setia?

------------

Saya menghabiskan waktu membaca buku ini dengan waktu yang luar biasa cepat. Kurang dari seperempat hari! Bukan hanya karena bukunya yang tipis dan ukuran fontnya yang besar tapi juga karena bahasanya yang simpel dan mudah dicerna.

Sesaat di Keabadian diceritakan melalui sudut pandang orang ketiga dengan fokus utamanya pada Rena dan Alex. Hanya saja menurut saya POV orang ketiga ini seolah masih membentengi saya sebagai pembaca dengan para tokoh utama. Perasaan mereka kurang sampai pada saya. Seandainya kegelisahan mereka juga diungkapkan melalui gestur dan gerak-gerik yang lebih spesifik, pastinya kegundahannya akan lebih sampai lagi.
Saya sedikit dibingungkan dengan timeline-nya, karena kecelakaan terjadi di tahun 2008 tapi di tahun 2013 mengapa Rena bilang kalau sudah menanti selama empat tahun?
Dan saya rasa adegan di bab awal itu mungkin akan lebih baik jika diletakkan di belakang, sebagai additional scene atau fragmen, agar nggak merusak twist yang ada di endingnya. Itu akan lebih twisting menurut saya.
Tapi karena ini adalah novel lanjutan dari Hai, Luka dan saya belum membaca novel tersebut, mungkin saja adegan awal itu sudah terjadi di novel selanjutnya.
Dan melihat ending Sesaat di Keabadian yang saya kira twist ending, sepertinya akan ada lanjutan lagi dari novel ini. :))

Pengkarakteran tokohnya kurang tereksplor, cenderung ditekankan melalui deskripsi dari penulis dan bukan ditunjukkan secara alami melalui gestur, dialog ataupun pola pikir sang tokoh.
Karakter Alex semestinya bakal bisa mencuri perhatian, karena ia digambarkan sebagai pria tangguh namun berusaha mati-matian mengendalikan diri.

Mezty Mez beberapa kali menggunakan kalimat asosiasi dalam novel ini. Indah dan mengena. Kalimat-kalimat bijak yang cantik yang bisa jadi membuat baper kalau saya juga tengah menanti seseorang seperti Rena. ^^

Secara keseluruhan novel ini cukup menghibur dengan kisahnya yang ringan. Simple and warm.


-----------GIVEAWAY TIME-------------




Naah sekarang waktunya saya untuk kembali bagi-bagi hadiah berupa satu buah novel Sesaat di Keabadian bagi kamu yang beruntung!
Hoohhoo... sudah nggak sabar kan?

Caranya mudah saja:
1. Peserta tinggal atau memiliki alamat kirim di Indonesia.
2. Follow akun twitter @OnlyMezty @ Entermedia3 dan akun saya @KendengPanali
3. Share info giveaway ini dengan hashtag #SesaatDiKeabadian dan jangan lupa mention ketiga akun di atas.
4. Follow blog ini melalui GFC atau email.
5. Menjawab pertanyaan di bawah ini dengan menyertakan Nama | Akun twitter | Nama yang digunakan untuk memfollow blog | alamat email

Sesaat di Keabadian adalah kisah tentang penantian. Share dong lagu favorit kalian yang mengisahkan tentang penantian. Yang sekiranya bakal cocok untuk jadi soundtrack membaca novel ini ;)

6. Giveaway akan berlangsung selama 6 hari dan akan saya tutup pada tanggal 10 Februari 2016 pukul 23.59 WIB.
Pemenang akan diumumkan serentak di blog www.ach-bookforum.blogspot.co.id pada tanggal 12 Februari 2016.
7. Yang terakhir good luck yaa :)

20 komentar:

Unknown mengatakan...

Kiki Suarni | @Kimol12 | kikisuarni616@yahoo.com | kikisuarni616@yahoo.com

Jawaban:

Liat pertanyaanya langsung keputer deh lagu Alm. Chrisye feat. Peterpan yang judulnya Menunggumu.
Liriknya ngena banget, kayaknya pas deh sama perasaan Rena yang merana karena sebuah penantian.

Apa lagi pas lirik:

Bila rindu ini masih milikmu
Kuhadirkan sebuah tanya untukmu
Harus berapa lama, aku menunggumu
Aku menunggumu....

Wesss...emang gak enak banget menunggu sesuatu yang gak pasti.

Terima kasih.

Alief Nartama Kurniawan [@aliefnk] mengatakan...

Alief Nartama Kurniawan | @ALiefNK | Alief Nartama Kurniawan [@ALiefNK] | aliefnartamakurniawan(at)gmail(dot)com

Di novel pertama, Hai Luka, MeztyMez memberikan bonus sebuah CD yang berisi lagu dengan judul yang sama sebagai soundtrack. Begitu pula dengan novel kedua, MeztyMez membuat sebuah lagu untuk soundtrack Sesaat Di Keabadian, namun "dijual terpisah". Cinta Kapan Kembali judul lagunya. Saya rasa lagu tersebut sudah cocok menggambarkan penantian janji cinta, yang entah kapan akan kembali.

Lagu Gigi - Kepastian yang Ku Tunggu sepertinya juga pas menggambarkan penantian Rena atas janji Dante yang akan melamarnya. Rena yang menunggu kepastian kedatangan Dante. Memang, cinta membutuhkan ketulusan dan pengorbanan. :)

Weni Syahfitri mengatakan...

Wika Agustina | @agstnwika | Weni Syahfitri | wikaagustina22@yahoo.com

Jika lagu barat, lagu sangat cocok menggambarkan penantian adalah lagu dari The Script - The Man Who Can't be Moved. Lirik di dalam lagu ini sangat mengaharukan sekali karena bercerita ttg seseorang yg sangat mencintai pasangan dan dia rela menunggu pasanggannya meski harus bertahun-tahun dan tidak peduli jika badai dan bencana datang ia akan tetap menunggu. Berikut lirik lagunya:

Going Back to the corner
where I first saw you
Gonna camp in my sleeping bag
I'm not gonna move
Got some words on cardboard,
got your picture in my hand
saying, "if you see this girl
can you tell her where I am"

Some try to hand me money,
they don't understand
I'm not broke, I'm just
a broken hearted man
I know it makes no sense
but what else can I do?
How can I move on
when I'm still in love with you?

Cause if one day you wake up and find that you're missing me
and your heart starts to wonder where on this earth I could be
Thinkin maybe you'll come back here to the place that we'd meet
And you'll see me waiting for you on the corner of the street
So I'm not moving, I'm not moving

Policeman says "son you can't stay here"
I said, "there's someone I'm waiting for
If it's a day, a month, a year"
Gotta stand my ground even if
it rains or snows
If she changes her mind
this is the first place she will go

Cause if one day you wake up and find that you're missing me
and your heart starts to wonder where on this earth I could be
Thinkin maybe you'll come back here to the place that we'd meet
And you'll see me waiting for you on the corner of the street
So I'm not moving, I'm not moving
I'm not moving, I'm not moving

People talk about the guy that's waiting on a girl
ohhh..
There are no holes in his shoes but a big hole in his world
ohhh..

Maybe i'll get famous
as the man who can't be moved
Maybe you wont mean to
but you'll see me on the news
And you'll come running to the corner
cuase you'll know it's just for you
I'm the man who can't be moved
I'm the man who can't be moved

Cause if one day you wake up and find that you're missing me
and your heart starts to wonder where on this earth I could be
Thinkin maybe you'll come back here to the place that we'd meet
And you'll see me waiting for you on the corner of the street
So I'm not moving, I'm not moving
I'm not moving, I'm not moving (x2)

Going Back to the corner where I first saw you
Gonna camp in my sleeping bag I'm not gonna move

Dan jika lagu Indonesia, sangat pas jika memakai lagu dari Sheila On 7 - Seberapa Pantaskah. Dan juga lagu dari Nikita Willy.
"Ku akan menanti meski harus penantian panjang. Ku akan tetap setia menunggumu, ku tahu kau hanya untukku". Beberapa bait lirik lagu dari nikita willy ini juga jelas menggambarkan sebuah penantian seseorang kepada orang yang sangat ia cintai.

Unknown mengatakan...

Esti / @estiyuliastri / GFC: esti yuliasti / estiyuliastri@gmail.com

Menurutku lagu Setia milik Jikustik, yang cocok banget jadi soundtrack nemenin baca novel ini. Lagu tentang penantian panjang tanpa kepastian, seperti yang dialamin Rena. Berikut lirik lagunya:

Deras hujan yang turun
Mengingatkanku pada dirimu
Aku masih disini untuk setia

Selang waktu berganti
Aku tak tahu engkau dimana
Tapi aku mencoba untuk setia

Sesaat malam datang
Menjemput kesendirianku
Dan bila pagi datang
Kutahu kau tak disampingku

Aku masih disini untuk setia.

Terimakasi kak Nurina. Ide pertanyaan GA-nya asik banget buat seru-seruan :*

Unknown mengatakan...

Alifa Nanda Tarina | @_Alifananda | embol559@gmail.com | embol559@gmail.com

Kayanya lagu yg cocok buat soundtrack Buku #SesaatDiKeabadian lagunya christina perri – A thousand years
lagu ini juga dalem banget,gimana enggak lagu ini
mengisahkan penantian seseorang yang terus menanti
cinta sejati nya sampai seratus tahun pun tetap ia
tunggu
“I have died everyday waiting for you Darling
don’t be afraid I have loved you For a thousand
years I’ll love you for a thousand more

Unknown mengatakan...

Fiska Fadila | @fiskafadila | @fiskafadila.nf@gmail.com (Fiska Fadila) | @fiskafadila.nf@gmail.com

Ungu - Cinta Dalam Hati

Lirik ini pas banget;
Kuingin kau tahu diriku disini menanti dirimu
Meski ku tunggu hingga ujung waktu ku
Dan berharap rasa ini kan abadi untuk selamanya

Unknown mengatakan...

Dian Maharani | @realdianmrani93 | Dian Maharani | dianmaharani833(at)yahoo(dot)com

Aku punya dua lagu untuk dua perasaan penantian, yaitu perasaan Rena-Dante dan Alex-Rena.
Untuk Rena-Dante, entah kenapa setelah baca pertanyaannya, aku langsung kebayang lagu 2NE1-Comeback Home (silahkan dengar disini: https://www.youtube.com/watch?v=vLbfv-AAyvQ)
...
Come back home
Can you come back home
Chagaun sesang kkeute nal beoriji malgo nae gyeoteuro
(Don’t leave me at the end of this cold earth and come to me)

Come back home
Can you come back home
Modeun apeumeun dwiro hae
(Put all the pain in the past)
Yeojeonhi neol gidaryeo ireoke
(I still wait for you like this)
...
Cocok untuk dijadikan bgm saat Rena menunggu Dante, walaupun sakit, dia tetap menunggu.

Untuk Alex-Rena, Alex jelas jatuh cinta pada Rena, tapi dia tepis semua perasaan itu dengan 'merusak diri sendiri'. Aku langsung memikirkan lagu VIXX-Error (silahkan dengar disini: https://youtu.be/IF8kySIcWNw), untuk Alex dan perasaannya yang "Error"
...
Neoreul jabeumyeon apeun
(If I hold onto you, its hurt)
Nohado deo apeun nareul
(But If I let you go, its hurt even more)
Kkumsogui kkumboda gipeun igoseul
(This place is depper than a dream inside a dream)
Beoseonal jasini eobseo
(I have no confidence to escape from it)

Itneundaneun geon jeonbu
(Saying that I'll forget you)
Namgyeojin naui geojitmal
(Is all a lie that remains in me)
Gaseume dasi beonjineun eolgul
(Your face spreads throughout my heart again)
Jeonboda apeun geot gata
(It hurt even more than before)
...
Cocok untuk 'penantian' Alex pada Rena. Sakit jika Alex setia pada Rena, tapi akan lebih sakit jika Alex melepaskan Rena. Karena itulah Alex berusaha menepis perasaannya, tapi itu hanyalah kebohongan belaka :')

Nunaalia mengatakan...

Aulia | @nunaalia | GFC: nunaalia 79 | auliyati.online@gmail.com

Sesaat di Keabadian adalah kisah tentang penantian. Share dong lagu favorit kalian yang mengisahkan tentang penantian. Yang sekiranya bakal cocok untuk jadi soundtrack membaca novel ini

Sesuai temanya, soundtrack lagunya juga berjudul sama, PENANTIAN by Krisdayanti. Dari liriknya lagu ini cocok untuk menggambarkan penantian Rena pada Dante, sekaligus penantian Alex pada Rena.

Berikut liriknya:

Ada kata yang selama ini
Tak pernah kau ucap
Aku tak mengerti
Sekian lama aku menunggu
Dan menjadi gelisah
Kau pujaan hati
Yang ku damba selama ini

Akankah kurasa nikmat cintamu
Atau hanya impian saja
Harus kurelakan pada dirimu
'Tuk memutuskan semua ini

Mungkin aku terlalu berharap akan cintamu
Aku pun mengerti
Bila engkau tak menginginkanku
Katakanlah saja
Penantian ini
Membuatku tak berdaya

Walau telah kucoba
Melepaskan bayangmu
Namun harus kuakui
Itu tak semudah yang kukira

Ini link videonya: https://www.youtube.com/watch?v=8aL3Qi5FA70

Unknown mengatakan...

Cahya Widyastutik
@cahyawid
GFC : Cahya Widyastutik
Link share : https://twitter.com/cahyawid/status/695825049916289024

Aku suka lagu "Right here waiting-nya Richard Marx".
Lagu yang romantis dengan nada dan lirik yang indah, maknanya dalam lagi.
Tentang seseorang yang menyimpan (rasa) cinta untuk seseorang tapi dia hanya bisa menunggu dan menaruh harapan besar kepadanya.
Cocok banget buat kamu kamu yang lagi dalam fase penantian. Atau buat kamu yang cintanya tidak terbalaskan, barangkali lagu ini juga cocok dijadikan ost masa galaumu. :D

- Petikan lirik yang bikin 'nangis darah' :

Wherever you go, whatever you do
I will be right here waiting for you
Whatever it takes or how my heart breaks
I will be right here waiting for you

Didi Syaputra mengatakan...

Didi Syaputra | @DiddySyaputra | Diddy Syaputra | syaputradiddy@gmail.com

Penantian? ;D
Jelas untuk alasan penantian semua akan terasa sulit, rumit, berbelit, membingungkan, membosankan, menyakitkan dan ungkapan-ungkapan berlabel negatif lainnya.

Bagiku pribadi sih, penantian mungkin nyatanya memang terlalu menyakitkan. Namun juga terlalu indah untuk diabaikan. - tsaah, bener gak? ;D

Untuk kisah Rena di Sesaat Di Keabadiaan, pikiranku langsung mentok pada lagu milik Last Child - Penantian - dan kebetulan my favorite song list banget.

Diri ini
Telah lama menanti
Menantimu
'Tuk memeluk hati ini
Hati yang selalu
Terukir namamu
Yang takkan mungkin hilang
Meski usang dimakan waktu

Jiwa ini
T'lah lama mencari
Mencari belahan dirinya
Yang telah lama pergi
Pergi 'tuk menjauh
Bersama dirimu
Yang takkan mungkin pernah
Coba berpikir untuk kembali

Reff:
Mungkin semua harus terjadi
Kesalahan yang telah aku perbuat
Jadi penyebab kau pergi
Bila ku kan mati di sini
Mati dalam penantian yang tak bertepi
Dan terkubur dalam penyesalan yang tak berarti

Rasa perih selalu menghampiri
Menghampiri di tiap hayalku
Terlintas bayangmu
Bayang yang selalu menyiksa diriku
Walau selalu ku coba membakar indah kenangan itu
_____

Unknown mengatakan...

Ananda Nur Fitriani | @anandanf07 | Ananda Nur Fitriani | anandanftrn@gmail.com

In Case by Demi Lovato. Menceritakan tentang seseorang yang ditinggalkan oleh orang yang dicintainya, namun dia percaya bahwa orang itu pasti akan kembali. Akhirnya dia memilih untuk terus menanti sang kekasih hati pulang kepadanya. Lagu ini mengisyaratkan kepedihan hati, sekaligus mempunyai kekuatan akan keyakinan. Dengan suara lembut nan halus yang sangat menyentuh milik Demi Lovato, lagu ini terasa sangat kontras :3 berikut potongan liriknya:

"In case, You don't find what you're looking for
In case, You're missing what you had before
In case, You change your mind, I'll be waiting here
In case, You just want to come home"

Thankyou for the giveaway. Semoga suka lagunya ^^

Ten Akatsuki mengatakan...

Ten | @ten_alten | Ten Akatsuki | regulus_noel@yahoo.com

Pas baca reviewnya langsung ngingetin aku ke lagunya Hayden "I Still Believe".. Lagu jaman lawas yang nggak akan pernah bosen aku dengerin >w<

Nih potongan liriknya yang pas banget buat scene Rena yang nungguin Dante.. hehe.. :D

Some how I know I will find a way
To a brighter day in the sun
Somewhere I know that he waits for me
Someday soon he'll see I'm the one

I won't give up on this feeling
And nothing could keep me away

'Cause I still believe in destiny
That you and I were meant to be
I still wish on the stars as they fall from above
'Cause I still believe
Believe in love

Terus pas baca review bagian Alex yang suka sama Rena juga ngingetin aku ke lirik lagunya Carolyn Dawn yang judulnya "Complicated".. :D

Ini potongan liriknya:

It's so complicated
I'm so frustrated,
I wanna hold you close, I wanna push you away,
I wanna make you go, I wanna make you stay.
Should I say it?
Should I tell you how I feel?
Oh, I want you to know, but then again I don't,
It's so complicated.

I hate it
Cause I've waited so long for someone like you.
What do I do?

Oh, Should I say it?
Should I tell you how I feel?
Oh, I want you to know, but then again I don't.
It's so complicated.

Coba didengerin deh, menurutku lagunya easy-listening.. ^^/

Rizki Wulandari mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Rizki Wulandari mengatakan...

Mbak Nurina, ikutan GA-nya ya.. :D

Nama:Rizki Wulandari Madfia
Akun twitter:@blogpostrizki
Nama yang digunakan untuk memfollow blog: Rizki Wulandari Madfia
Alamat email:kacamataque@gmail.com

Jawaban:
Menurutku lagu yang pas berjudul "Pirouette" yang dinyanyiin oleh "Made in Heights". Lagu ini liriknya sesuai dengan tema penantian. Musiknya halus,tidak ada suara melengking namun tidak juga sendu. Intinya tidak akan mengganggu kosentrasi saat membaca bukunya. Plus vokalisnya juga wanita. Suaranya lembut banget. Jadi fix, lagu ini cocok banget, deh. Dan ini potongan liriknya yang menarik:
---------------------
--------------------------

Spend my dime, spend my time waiting for the train
All of these memories float around and ricochet
Like a storm, when it's thrown out over the sea
As I roll, as I grow tougher than I used to be

Love is sweet and it calls you again
To bring you back from where you've been
Now I see perfectly through all the fear
What I needed the most was you here

If I ever let you down (4x)

You will feel my love
When the time comes, here me say
You will feel my love
When the time comes, and you say
Never be the same as before
It'll never be the same, I deserve much more
Hard for me to blame you my love
So, so, ooh
--------------------
------------------------------

Silakan mbak Nurina coba dengarkan, ya.
Sukses buat GA-nya Mbak. Wish me luck. :D

novaip mengatakan...

Nova Indah Putri Lubis | @n0v4ip | Nova Indah Putri Lubis | n0v4ip[at]gmail[dot]com |
https://twitter.com/n0v4ip/status/696431060842733569

Lagu favorit saya yang temanya penantian adalah lagu yang berjudul Menanti karya Dea Mirella. Lagu ini berkisah tentang seorang gadis yang menanti kehadiran sang kekasih yng berjanji akan kembali, tapi sampai sekarang tak kunjung datang. Untuk situasi yang ini saya rasa mirp banget dengan situasi antara Rena dan Dante. Tapi yang beda di lagu ini, si cowok kabarnya udah punya cewek lain sedangkan di novel ini saya gak tau, kenapa si Dante gak pulang-pulang *kayak bg Toyib ya :D*. Semoga aja gak karena ada cewek lain ya Dante... :')

Dan berikut ini lirik lagunya kak...

Kemarin.. Kunanti..
Kehadiran dirimu
Kedatangan cintaku

Mengapa.. Tak kunjung tiba
Dan kudengar cerita
Kau berdua dengannya oh

Di manakah janji indah itu
Yang dulu kau ungkap tak'kan
Terbagi yang lain
Bila memang kau ingkari
Tak'kan ku menanti

Haruskah.. Aku mengerti..
Bila pelangi cinta
Berselimutkan dusta oh

Haruskah ku sesali tiada arti lagi
Terkadang ku sesali tak ada arti lagi
Indahnya meniti mimpi

I love this song so much...
Terima kasih kak ^^

Unknown mengatakan...

Emma | @EmmaNoer22 | Amre Lisha | amrelisha(at)gmail(dot)com

Pertanyaan:
"Sesaat di Keabadian adalah
kisah tentang penantian.
Share dong lagu favorit kalian
yang mengisahkan tentang
penantian. Yang sekiranya
bakal cocok untuk jadi
soundtrack membaca novel
ini." ;)

Jawaban: Barasuara "Mengunci Ingatan" aku rasa cocok untuk mengiringi saat membaca novel ini. :D Ada klasik tapi juga modern dengan permainan gitarnya yg nyes gitu rasanya, ini sedikit lyric yang aku ingat dari lagu ini :
"Sembuhkan Lukamu yang membiru,
Serpihan Hatimu yang berdebu,
Hatimu yang terluka, malammu yang menyiksa, hal yang ingin kau lupa justru semakin nyata.

Mengunci ingatanmu,
menahan masa lalu,
memori yang membisu, harapan yang menggebu."

Mungkin lagu ini bisa mewakili perasaan hati Rena ataupun Alex, karena aku belum membaca keseluruhan cerita novel ini, jadi yang aku tangkap dari review diatas tentunya cuman penantian Rena. Lagu "Mengunci Ingatan" sendiri aku artikan sebagai keinginan menyembuhkan luka hati, tapi ingatan mengunci memori tentang masa lalunya tidak mampu dihapusnya, maka dari itulah hatinya terluka karena Rena masih berharap cinta masa lalunya akan kembali. Semoga aku enggak salah maksud, dari sepenggal review diatas.

Buna Kaka mengatakan...

Nama : yeyen nursyipa
twitter : @YeyenNursyipa
GFC : Yeyen Nursyipa
email : 20yeyennursyipa@gmail.com

Ijinkan aku menyayangimu lagunya iwan fals. Kenapa? Karena selain iwan fals musisi yang paling aku favoritkan, lirik dari lagu-lagunya ini pas dengan penantian tokoh rena dan alex. Karena dari review kak vindy dan kak luckty, yang menanti cinta itu tidak hanya rena tapi juga alex.
Dan lirik lagu ini sesuai dengan penantian yang mereka lakukan.

“Cinta yang kupendam. Tak sempat aku nyatakan. Karena kau tlah memilih menutup pintu hatimu.

"Ijinkan kau membuktikan. Inilah kesungguhan rasa. Ijinkan aku menyayangimu.”


Masih dilagu yang sama, lirik ini yang paling sesuai dengan tokoh Rena yang terus mengharapkan Dante. Apapun ujung penantiannya, terbalas maupun tidak, cinta Rena pada Dante akan selalu ada.

“Bila cinta tak menyatukan kita. Bila kita tak mungkin bersama. Ijinkan aku tetap menyayangimu.”

Unknown mengatakan...

Nama: pramestya | Akun twitter: @p_ambangsari | Nama yang digunakan untuk memfollow blog: Pramestya Ambangsari | alamat email: pramestya23@gmail.com
Jawaban:

Lagu yang bertema penantian, hmmm cukup susah, kalau buatku, lagu favorit itu yang nadanya bisa meningkatkan kebaperan. Dan hampir semua laguku sih gitu. (Cie baperan)

Tapi untuk lagu yang sesuai pertanyaan ini, sepertinya yang cocok itu Your Call-Secondhand Serenade. Mengisahkan seseorang yang menunggu teepon kekasihnya, ingin mendengar suaranya, dsb.
Lagu yang bisa bikin galau kalau didengerin waktu sendirian. Sesuai sama arti penantian yaotu menunggu. Dan biasanya menunggu itu sendiri.

Ika oktavia mengatakan...

Ika oktaviana | @ikha_oktaviana | ika okta | ikaokta6@gmail.com

lagu yang cocok untuk soundtrack ini lagu dari cassandra - tetap menjadi milikku

lirik
tersenyum dan hanya bisa tersenyum
menikmati indah cinta tulus darimu
meski jarak memisahkan langkahku
kau tetap sempurna dan berati bagiku

kini ki sadari
penantianku
hanya padamu

meskipun ku jauh ku tetap mencintaimu
tak akan berakhir cinta sejati darimu
meskipun tak bisa ku genggam erat tangganmu
cinta ini tetap menjadi milikmu

suatu saat jika ku bersamamu
kan kujaga dirimu hingga di ujung waktu

kini kusadari penantianku
hanya padamu

lagu ini sangat mengisahkan seseorang yang akan dan tetwp menanti pasangannya mungkin hingga akhir hayat. Dan ia bakal menanti pasangannya sampai kapanpun. Sama hal nya dengan dante dan rena . Rena yang menunggu dante selama 6 tahun . Ia akan menanti dante sampai kapanpun. Karna ia yakin suatu saat dante akan menepati janjinya kepada rena bahwa ia akan melamar rena jika ia sudah atau kembali ke negaranya. Karena selama ini ia sedang menjalani study atau kuliah fi universitas yg ada di jepang. Semoga rena akan setiap menunggu dante

Mizuky mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

Posting Komentar

 

Nurina mengeja kata Published @ 2014 by Ipietoon